Anda sedang mencari inspirasi resep Mie Rebus Jawa (Bakmi Godhog Jogja) yang unik? Cara membuatnya memang susah-susah gampang. Jika keliru mengolah maka hasilnya tidak akan memuaskan dan justru cenderung tidak enak. Padahal Mie Rebus Jawa (Bakmi Godhog Jogja) yang enak harusnya sih memiliki aroma dan rasa yang mampu memancing selera kita.
Banyak hal yang sedikit banyak berpengaruh terhadap kualitas rasa dari Mie Rebus Jawa (Bakmi Godhog Jogja), mulai dari jenis bahan, selanjutnya pemilihan bahan segar, sampai cara membuat dan menyajikannya. Tidak usah pusing kalau ingin menyiapkan Mie Rebus Jawa (Bakmi Godhog Jogja) enak di rumah, karena asal sudah tahu triknya maka hidangan ini dapat jadi suguhan spesial.
Adapun jumlah porsi yang bisa dihidangkan untuk membuat Mie Rebus Jawa (Bakmi Godhog Jogja) adalah 4 Porsi. Jadi pastikan porsi ini cukup untuk dihidangkan untuk anda sendiri maupun keluarga tersayang.
Oh ya untuk tambahan saja, waktu yang diperlukan dalam memasak Mie Rebus Jawa (Bakmi Godhog Jogja) diperkirakan sekitar 1 jam.
Nah, kali ini kita coba, yuk, variasikan Mie Rebus Jawa (Bakmi Godhog Jogja) sendiri di rumah. Tetap dengan bahan yang sederhana, sajian ini bisa memberi manfaat dalam membantu menjaga kesehatan tubuh kita. Anda bisa membuat Mie Rebus Jawa (Bakmi Godhog Jogja) memakai 20 jenis bahan dan 8 langkah pembuatan. Berikut ini cara dalam membuat hidangannya.
Edisi lagi belajar motret pakai handphone di kelas food fotografi. Sekalian masak sendiri biar lebih irit, kalau mengulang masih punya stock buat difoto. Supaya bisa fokus pas motret, nggak ada rengekan “bu, udah belum motretnya?”. Ada pasukan-pasukan imut mupeng dengan makanan yang dipotret. Hahaha Rumus emak nggak mau rugi banget kan. Sudah berkali-kali mommy memasak bakmi godhog dengan resep ini. Sejak pertama masak sudah suka banget ya, rasanya mirip dengan bakmi godhog yang mommy makan dijogja. Bisa menjadi alternatif menu kala malas makan nasi melanda. Bakmi godhog ini biasa jadi menu mie sehat mommy juga ya teman-teman. Daripada makan mie instan, jika sedang punya waktu senggang mommy pilih masak ini saja. Insyaallah lebih sehat untuk keluarga ya karena bahan dan bumbunya alami❤️
Bahan-bahan dan bumbu yang perlu dipersiapkan untuk membuat Mie Rebus Jawa (Bakmi Godhog Jogja):
- 500 gram lomi basah (me=pakai mie telur)
- 2 sdm kecap manis
- 2 butir telur dikocok lepas
- 1 batang daun bawang, dipotong 1/2 cm
- 1 buah tomat merah, dipotong-potong
- 4 lembar (50 gram) kol, diiris kasar
- 4 tangkai (25 gram) caisim, dipotong-potong (me=pakai sawi hijau)
- 1 potong (150 gram) paha ayam, atas bawah
- 1 sdt garam 1/4 sdt gula pasir
- 1 sdt kaldu ayam bubuk (me=skip)
- 1.600 ml air
- 2 sdm minyak untuk menumis
- 1 tangkai daun seledri, diiris halus untuk taburan
- 1 sdm bawang merah goreng untuk taburan
- Minyak untuk menggoreng
- Bumbu halus :
- 5 siung bawang putih
- 1 sdt merica bubuk
- 5 butir kemiri, disangrai
- 1/2 sdt makan ebi, disangrai
Langkah-langkah untuk membuat Mie Rebus Jawa (Bakmi Godhog Jogja)
- Lumuri lomi dengan kecap manis, sisihkan.
- Kaldu : Rebus paha ayam bersama air, 1 sdt bumbu halus, 1/2 sdt garam, dan 1 lembar daun salam sampai matang dan berkaldu. Angkat dan ukur 1.500 ml kaldunya
- Goreng ayam dalam minyak yang sudah dipanaskan diatas api sedang sampai kuning kecoklatan. Angkat dan suwir-suwir. Sisihkan.
- Panaskan minyak, tumis bumbu halus sampai harum. Sisihkan ke pinggir wajan. Tambahkan telur. Aduk sampai berbutir.
- Masukkan daun bawang, tomat, kol, dan caisim. Tumis sampai layu.
- Tambahkan ayam suwir, garam, gula pasir dan kaldu ayam bubuk. Aduk rata. Tuang kaldu ayam. Didihkan.
- Masukkan lomi. Aduk rata. Masak sampai mendidih.
- Sajikan lomi bersama taburan seledri dan bawang merah goreng.
Gimana nih? Gampang kan? Itulah cara membuat Mie Rebus Jawa (Bakmi Godhog Jogja) yang bisa Anda praktikkan di rumah. Semoga bermanfaat dan selamat mencoba!
ADS HERE !!!